Home article Mau Glowing di Hari Lebaran? Ikuti Tips Merawat Kulit agar Sehat saat Puasa Berikut!

article

14 Maret 2024

Mau Glowing di Hari Lebaran? Ikuti Tips Merawat Kulit agar Sehat saat Puasa Berikut!

Mau Glowing di Hari Lebaran? Ikuti Tips Merawat Kulit agar Sehat saat Puasa Berikut! placeholder

Tips Merawat Kulit agar Sehat saat Puasa - Masalah kulit wajah yang muncul saat sedang puasa biasanya disebabkan karena tubuh mengalami dehidrasi.

Dehidrasi adalah kondisi di mana tubuh mengalami kekurangan asupan cairan. Saat mengalami dehidrasi, kulit wajah akan mengalami beberapa masalah seperti kering, kusam, gatal, bahkan muncul tanda-tanda penuaan seperti kerutan. Hal ini tentu akan mengganggu penampilan Brodi.

Kalau lo nggak mau mengalami masalah kulit wajah selama berpuasa dna pengin glowing di hari lebaran, lo sedang membaca artikel yang tepat. Karena di sini MinBro akan berbagi tips menjaga kulit wajah agar tetap sehat saat Brodi sedang menjalankan puasa.

Apa saja tipsnya? Simak penjelasan berikut!

Cara Merawat Kulit saat Sahur di Bulan Puasa

Aturan pertama yang harus Brodi taati biar nggak punya masalah kulit wajah karena dehidrasi adalah dengan tetap mencukupi kebutuhan cairan tubuh. Hindari minuman tinggi gula dan kafein, alih-alih minumlah cukup air putih.

Lo bisa minum segelas air putih saat bangung tidur, segelas air putih sebelum menyantap hidangan sahur, dan segelas lagi setelah selesai sahur. Lo juga bisa konsumsi buah-buahan segar dengan kandungan air tinggi. Ini dapat membantu mencegah dehidrasi.

Selanjutnya, setelah sahur dan bersiap memulai aktivitas harian. Selalu pastikan untuk melakukan perawatan wajah dengan basic skincare. Bersihkan dengan sabun cuci muka agar kulit wajah bersih dan tetap segar seharian. Gunakan moisturizer untuk menjaga kelembapan kulit, dan jangan pernah lupa untuk mengaplikasikan sunscreen karena kulit harus terlindungi dari sinar matahari.

Baca juga: Urutan Skincare Cowok di Pagi Hari

Tips Merawat Kulit agar Sehat saat Puasa

Nah, agar kulit tetap sehat selama berpuasa Brodi bisa menghindari terlalu lama beraktivitas outdoor yang menyebabkan kulit terpapar sinar matahari secara langsung. Ini dapat meningkatkan risiko dehidrasi.

Jika dirasa perlu, lo bisa kembali cuci muka dengan sabun pembersih wajah yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Kemudian, aplikasikan kembali sunscreen untuk melindungi kulit.

Cara Menjaga Kulit agar Sehat setelah Buka Puasa

Minum cukup air putih saat puasa

Nah, untuk menjaga kulit agar tetap sehat setelah berbuka puasa, Brodi dapat tetap memenuhi kebutuhan cairan dengan minum air putih setidaknya 4-5 gelas. Perhatiin juga makanan yang pilih buat berbuka puasa. Hindarilah makanan berminyak, bersantan, atau yang mengandung gula dan karbohidrat tinggi. Makanan-makanan tersebut dapat memicu masalah kulit.

Sebelum tidur, pastikan untuk membersihkan wajah dengan benar menggunakan sabun cuci muka yang tepat. Jika diperlukan, lo bisa pakai serum sesuai dengan kondisi kulit.

Baca juga: Urutan Skincare Cowok di Malam Hari

Lo bisa ikuti tips di atas untuk meraih kulit glowing dan sehat di hari lebaran nanti. Dengan mencukupi kebutuhan cairan tubuh, menjaga asupan makanan saat sahur dan berbuka puasa, dan rajin melakukan perawatan, kulit wajah Brodi akan terhindar dari masalah kulit yang muncul karena dehidrasi.


Diunggah Oleh

admin

Berita Terkini Lainnya