Home news Tampil Lebih Percaya Diri dengan Bromen, Skincare Khusus Laki-laki

news

27 November 2023

Tampil Lebih Percaya Diri dengan Bromen, Skincare Khusus Laki-laki

Tampil Lebih Percaya Diri dengan Bromen, Skincare Khusus Laki-laki placeholder

SURYA.CO.ID, SURABAYA - Tren kulit sehat dengan penampilan menarik tidak hanya dilakukan perempuan atau cewek saja. Laki-laki atau cowok juga sudah harus ikut menjaga kulitnya untuk sehat dan tampil dengan menarik.

Untuk dua hal tersebut, tentunya tidak boleh lepas dari pentingnya perawatan. Selain perawatan kulit secara umum, yaitu mandi dan cuci muka dengan sabun, perawatan lainnya, juga perlu ditambahkan.

"Nah, kami dari Bromen melihat peluang itu dengan meluncurkan produk perawatan kulit bagi cowok. Tidak hanya wajah, tapi juga perawatan seluruh tubuh mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki, sehingga memenuhi kebutuhan perawatan tubuh pria secara menyeluruh," kata Thobroni Ali, CEO PT Solomon Indo Global, produsen dari brand Bromen, Senin (4/9/2023).

Bromen merupakan brand produk skincare pria yang diproduksi lokal sejak 2 Januari 2021.

Meski baru seumur jagung, Bromen telah dikenal secara luas melalui platform media sosial seperti Tik Tok.

Bahkan, sejak diluncurkan pertama kali melalui platform media sosial, respons konsumen sangat positif.

"Hal ini tak lepas dari produk kami yang sangat sesuai dengan kebutuhan pria atau cowok Indonesia. Di antaranya dari bahan baku dan formula pada produk yang diformulasikan khusus untuk kulit pria yang sedikit berbeda dengan wanita," jelas Thobroni.

Di mana kulit pria cenderung lebih mudah bermasalah dibanding kulit wanita. Formulasinya ringan, tidak mengiritasi dan aman untuk kulit, menutrisi serta hasilnya terlihat sehat alami.

"Bromen tidak hanya menghadirkan produk perawatan wajah, tetapi juga produk lengkap untuk seluruh tubuh, sehingga memberikan solusi perawatan yang komprehensif untuk pria dari ujung rambut hingga ke ujung kaki," ungkap Thobroni.

Di mana kulit pria cenderung lebih mudah bermasalah dibanding kulit wanita. Formulasinya ringan, tidak mengiritasi dan aman untuk kulit, menutrisi serta hasilnya terlihat sehat alami.

"Bromen tidak hanya menghadirkan produk perawatan wajah, tetapi juga produk lengkap untuk seluruh tubuh, sehingga memberikan solusi perawatan yang komprehensif untuk pria dari ujung rambut hingga ke ujung kaki," ungkap Thobroni.

Saat ini, Skincare Bromen yang paling banyak diminati adalah Bromen Brightening Series. Terdiri dari sabun dan serum.

Namun, produk terbaru Bromen yaitu Bromen UV Shield Sunscreen dan Moisturizer 7X Ceramide saat ini juga sedang trending dan penjualannya sangat kencang.

"Bahkan gudang kami 3 kali mengalami out of stock dalam 2 bulan ini, dan terpaksa harus kamu harus menerapkan pre order selama 2 minggu," terang Thobroni.

Bromen telah menjalin kerja sama endorse dengan beberapa influencer dan artis, termasuk Boris Bokir, Onadio Leonardo dan terbaru dengan komedian Dzawin Nur.

Saat ini, Bromen juga sedang dalam proses untuk menjalin kerja sama dengan beberapa artis sebagai Brand Ambassador.

"Salah satu usaha dari tim bromen untuk memperkenalkan brandnya secara nasional, adalah dengan memberikan produk Bromen ke sejumlah artis nasional hingga Pak Erick Tohir (Menteri BUMN)," beber Thobroni.

Segmentasi pasar utama Bromen adalah pria berusia 12-35 tahun. Distribusinya masih mengutamakan channel online atau marketplace kepada semua pelanggan di Indonesia. Baik melalui toko Bromen sendiri maupun toko reseller Bromen.

"Kami juga baru-baru ini mulai mengekspor produk Bromen ke Malaysia. Dalam waktu dekat, produk Bromen akan dapat ditemukan oleh pelanggan kami di toko-toko fisik, karena kami sedang mengembangkan bisnis ke arah tersebut dan sedang menjalin kerja sama dengan beberapa toko modern," papar Thobroni.

Dia juga mengakui, bila masih ada tantangan dan peluang Bromen sebagai produk skincare lokal dalam bersaing dengan produk skincare secara umum.

Pertama, adalah masih banyak remaja pria di Indonesia yang belum menyadari pentingnya perawatan wajah dan tubuh mereka. Padahal hal tersebut adalah aset berharga yang harus dipelihara.

"Bromen berkomitmen untuk terus memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan kulit wajah dan tubuh, agar tetap sehat dan terawat. Dengan demikian, Bromen memiliki peluang besar untuk menjadi merek perawatan pria paling lengkap dan solutif yang menjadi top of mind di Indonesia," jelas Thobroni.

Kedua, keunggulan dari Bromen yang memiliki harga yang terjangkau dengan manfaat yang melimpah.

Ketiga, Bromen juga terus berupaya untuk mengembangkan varian-varian produk yang akan menjawab semua permasalahan spesifik kulit pria.

"Jadi buat kaum cowok yang pengen tahu cara merawat diri, jangan lupa follow semua sosmed dan chanel MP kami yang ada di Tiktok dan Marketplace," pungkas Thobroni.

Diunggah Oleh

admin

Berita Terkini Lainnya