Home article 6 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Anak Umur 12 Tahun Laki-Laki

article

26 Maret 2024

6 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Anak Umur 12 Tahun Laki-Laki

6 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Anak Umur 12 Tahun Laki-Laki placeholder

Saat memasuki masa remaja, perawatan kulit anak-anak belum sekompleks orang dewasa. Namun, penting untuk mengajarkan mereka kebiasaan perawatan diri dasar yaitu pemakaian skincare.

Hal ini termasuk penggunaan sunscreen saat berada di luar rumah dan pembersihan wajah dengan sabun yang cocok dan aman digunakan sesuai usia mereka.

Tujuan dari perawatan kulit ini adalah untuk menghindari masalah seperti jerawat, flek hitam, kulit kusam, dan berminyak. Alasannya adalah karena pada masa remaja, perubahan hormon yang tidak stabil bisa berdampak negatif pada kondisi kulit.

Mencuci muka adalah perawatan diri paling dasar yang bertujuan untuk membersihkan wajah dari kotoran dan sel kulit mati. Penasaran apa saja rekomendasi sabun cuci muka untuk anak diatas 12 tahun? Simak terus penjelasannya di sini.

Langkah-langkah memilih sabun cuci muka untuk anak

Tak hanya perempuan, pemakaian skincare untuk anak laki-laki juga tidak boleh ditinggalkan. Berikut tahapan yang harus orang tua perhatikan sebelum memilih sabun cuci muka untuk anak:

1. Sesuaikan dengan jenis kulit anak

Jenis kulit anak laki-laki usia 12 tahun
Jenis kulit anak laki-laki usia 12 tahun

Memilih sabun cuci muka yang tepat untuk tipe kulit anak bisa meminimalisir risiko iritasi atau masalah lain yang muncul akibat pemakaian produk yang tidak sesuai.

Misalnya, bagi anak dengan kulit berminyak, penting untuk mencari sabun dengan formulasi khusus yang bisa mengatur produksi minyak berlebih di wajah.

2. Perhatikan kandungan pada sabun

Biasanya, sabun cuci muka yang dirancang untuk anak-anak dibuat dengan bahan yang ringan dan lembut pada kulit. Sebaiknya, pilihlah sabun yang mengandung bahan-bahan alami seperti ekstrak buah atau bunga.

3. Pastikan produk sudah BPOM

Dalam memilih sabun cuci muka untuk anak, penting untuk lebih selektif karena banyak produk di pasaran yang belum mendapatkan persetujuan dari BPOM. Untuk memastikan, orang tua dapat mengecek sendiri apakah produk tersebut sudah terdaftar pada situs resmi BPOM.

4. Baca review pelanggan

Sebelum memutuskan untuk membeli sabun cuci muka untuk anak, orang tua harus membaca review terlebih dahulu. Ini penting sebagai pertimbangan saat memilih sabun cuci muka

Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Anak Cowok 12 Tahun

Berikut ini adalah rekomendasi sabun cuci muka untuk anak laki-laki dan rangkaian skincare cowok lainnya.

1. Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kusam

Sabun cuci muka anak untuk kulit kusam
Sabun cuci muka anak untuk kulit kusam

Sabun cuci muka atau facial wash menjadi pilihan pertama untuk mempermudah skincare lainnya dalam menyerap kulit wajah. Dengan facial wash, akan membantu mencerahkan dan membersihkan muka yang kusam setelah aktivitas seharian.

Agar kulit makin bersih dan bebas kusam, rekomendasi yang tepat adalah pakai Bromen Facial Wash Brightening. Diformulasikan khusus dengan kandungan utama Active Charcoal, efektif membersihkan kulit hingga lapisan pori-pori terdalam sekaligus mencerahkan.

Produk tersebut aman digunakan sejak usia anak-anak atau remaja usia 12 tahun keatas. Tersedia kemasan dalam bentuk sabun batang dan tube/gel.

Cara Pemakaian: Digunakan 2x sehari pagi sebelum beraktivitas dan malam sebelum tidur.

2. Sabun Cuci Muka untuk Kulit Jerawat

Jerawat akan mulai muncul saat remaja atau memasuki usia puber. Pada masa ini, remaja akan mulai merasakan timbulnya jerawat yang bisa menurunkan rasa percaya diri.

Untuk anak dengan tipe kulit berjerawat, dapat menggunakan BROMEN Acne Fight Expert Facial Wash. Kombinasi Salicylic acid dan Centella asiatica, mampu mengurangi masalah peradangan jerawat dan bekas luka jerawat.

Cara pemakaian: Digunakan 2x sehari pagi sebelum beraktivitas dan malam sebelum tidur.

3. Sabun Cuci Muka untuk Kulit Berminyak

Jika anak termasuk aktif dengan berbagai kegiatan, tentu orang tua perlu membantunya dalam merawat kulit wajah agar tetap bebas dari minyak.

Kulit berminyak dapat menjadi pemicu timbulnya komedo serta jerawat di kulit wajahnya, oleh karena itu perlu perawatan yang aman untuk mengatasi permasalahan ini.

Tipe kulit berminyak dapat gunakan BROMEN Oil Control Facial Wash. Kandungan Centella asiatica dan menthol mampu membantu mengontrol minyak berlebih dengan sensasi menyegarkan.

Cara pemakaian: Digunakan 2x sehari pagi sebelum beraktivitas dan malam sebelum tidur.

4. Serum

Serum untuk anak usia 12 tahun
Serum untuk anak usia 12 tahun

Setelah menggunakan facial wash, kulit akan terasa lembap karena pengaruh facial wash tersebut. Maka penggunaan serum akan membantu memberi nutrisi tambahan pada kulit wajah.

Gunakan Bromen Brightening Serum setelah mengaplikasikan facial wash, untuk memberikan wajah yang lembab dan cerah.

Cara Pemakaian: Digunakan 2x sehari setelah pemakaian sabun muka di pagi hari dan malam hari.

5. Moisturizer

Moisturizer untuk anak usia 12 tahun
Moisturizer untuk anak usia 12 tahun

Langkah selanjutnya yakni pemakaian moisturizer. Gunakanlah pelembab wajah (moisturizer) yang mampu memberikan perlindungan yang signifikan untuk menjaga kulit wajah dari iritasi dan masalah kulit lainnya.

Gunakanlah BROMEN Moisturizer Skin Moist Booster yang diformulasikan khusus dengan 7x Ceramide. Efektif untuk meredakan kemerahan dan iritasi, melembabkan dan menghidrasi kulit.

Cara Pemakaian: Digunakan setelah sabun muka serum 2x sehari di pagi hari sebelum beraktifitas dan malam hari sebelum tidur

6. Sunscreen

Rangkaian skincare untuk anak laki-laki yang terakhir adalah sunscreen. Saat cuaca panas melanda, kulit rentan menjadi kusam dan munculnya kanker kulit. Oleh karena itu, kulit perlu perlindungan ekstra dengan pemakaian sunscreen tiap hari.

Gunakan Bromen UV Shield Sunscreen, dengan proteksi ekstra dalam bentuk spray, dapat melindungi wajah dari sinar UV, mencegah bintik hitam, dan menurunkan risiko kanker kulit pada anak

Cara Pemakaian: Digunakan paling akhir setelah semua skincare diatas diaplikasikan ke wajah, dengan penggunaan 2x sehari (pagi dan siang jika diperlukan).

Itulah tips dan rekomendasi memilih sabun cuci muka untuk anak laki-laki usia 12 tahun ke atas. Jika terdapat reaksi pada kulit seperti gejala iritasi atau alergi, hentikan penggunaan dan segera konsultasikan dokter. Pilihlah sabun cuci muka sesuai tipe kulit anak agar memberikan hasil yang maksimal. Ikuti terus artikel Bromen lainnya di sini.

Diunggah Oleh

admin

Berita Terkini Lainnya